Text
Rancang bangun simulasi dan deteksi serangan Industrial Control System (ICS) berbasis OpenPLC pada Raspberry Pi sebagai sarana edukasi Taruna Politeknik Siber dan Sandi Negara
Industrial Control System (ICS) merupakan sistem yang memainkan peran penting dalam infrastruktur kritis, seperti jaringan listrik. ICS umumnya terdiri dari gabungan komputer yang dibuat untuk keperluan umum dan perangkat khusus lainnya seperti programmable logic controller (PLC), human machine interface (HMI) dan beberapa perangkat lainnya. Industri 4.0 dengan konsep Internet-of-Things banyak menawarkan keuntungan seperti efisiensi dan otomatisasi melalui interkoneksi antara operational technology dan information technology. Namun, interkoneksi ini malah menyebabkan banyak kerentanan baru. Infrastruktur kritikal nasional (IKN) yang memanfaatkan interkoneksi menjadi lebih rentan terhadap serangan. Faktanya di berbagai negara sudah banyak terjadi serangan yang menargetkan ICS. Demi mencegah hal itu Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) melalui Politeknik Siber dan Sandi Negara (PoltekSSN) memiliki peran untuk menyiapkan sumber daya manusia agar siap dengan tantangan tersebut. PoltekSSN sebagai salah satu institusi pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan keamanan siber di Indonesia ternyata belum memiliki sarana yang mampu mensimulasikan proses bisnis ICS. Oleh karena itu, dalam penelitian ini dilakukan pembangunan perangkat simulasi dan deteksi serangan pada ICS agar dapat digunakan sebagai sarana edukasi bagi taruna PoltekSSN. Hasil dari penilitan ini berupa perangkat simulasi dan deteksi serangan pada ICS. Selain itu juga dilakukan pengukuran signifikansi perubahan kepahaman sebelum dan sesudah menggunakan perangkat simulasi yang dihasilkan serta diperoleh hasil bahwa perangkat yang dihasilkan mampu memberikan pemahaman yang baik pada responden.
No other version available