Text
Buku cerdas pemrograman C# proses crud dan report menggunakan basis data MySQL
Buku berjudul “Buku Cerdas Pemrograman C#, Proses CRUD dan Report Menggunakan Basis Data My Sql“ ini merupakan kelanjutan dari buku sebelumnya yang berjudul “Buku Cerdas Pemrograman C# Berbasis Dekstop Untuk Pemula”. Buku ini menguraikan tentang konsep pemrograman yang menggunakan basis data, proses koneksi basis data, dan proses Create Read Update dan Delete (CRUD) serta proses menampilkan data dalam bentuk report. Dalam buku akan menguraikan secara bertahap proses basis data mulai dari basis data untuk one table sampai multi table untuk kasus perpustakaan.
Untuk memantapkan teori dan praktek yang dipelajari, pembaca akan diajak untuk mengerjakan proyek tugas praktek, sehingga akan mengetahui penerapan pemrogragram basis data pada kondisi lapangan yang sebenarnya. Tanpa praktek, buku ini tidak bermanfaat sama sekali. Maka bagi pembaca yang sudah mempraktekkan dari yang contoh sederhana sampai contoh yang sulit dan sudah membuat proyek akhir, mudah-mudahan akan mendapatkan manfaat dari buku ini, pengetahuan dan pengalaman akan bertambah.
Buku ini sangat membantu pembaca khususnya pelajar dan mahasiswa untuk mempersiapkan uji kompetensi atau tugas akhir, sehingga nantinya bisa menyelesaikan project tersebut dengan baik.
Adapun yang dibahas dalam buku ini adalah :
Bab 1 Konsep Pemrograman Basis Data Dan Crud
Bab 2 Proses Koneksi Basis Data, Tampil Dan Dan Pencarian Data
Bab 3 Proses Simpan Data (Save) One Table
Bab 4 Proses Pembaharuan Data (Update) One Table
Bab 5 Proses Hapus Data (Delete) One Table
Bab 6 Proses Data Baru, Pembatalan & Keluar (New, Cancel & Close) One Table
Bab 7 Membuat Report Basis Data One Table
Bab 8 Perancangan Basis Data Multi Table Dan Desain Multi Form
Bab 9 Proses Crud Basis Data Multi Table
Bab 10 Proses Report Basis Data Multi Table
Bab 11 Tugas Project Proses Crud & Report Basis Data Multi Tabl
No other version available