Text
TA - Uji Ketahanan Algoritma Simplified DES (Data Encryption Standard) Terhadap Differential Cryptanalysis Dengan Penerapan Konsep Rantai Markov
Differential cryptanalysis merupakan salah satu alat standar yang digunakan untuk menganalisis potensi kelemahan dari suatu algoritma block cipher. Kemudian pada tahun 1991, Lai dan Massey mengembangkan metode tersebut untuk menganalisis ketahanan suatu algoritma terhadap differential cryptanalysis dengan pendekatan konsep rantai Markov. Pada penelitian ini dilakukan pengujian ketahanan algoritma Simplified DES terhadap differential cryptanalysis dengan penerapan konsep rantai Markov. Langkah penelitian yang dilakukan diantaranya pembuktian algoritma Simplified DES sebagai suatu Markov cipher, pembentukan matriks probabilitas transisi dan rantai Markov, pengujian dan analisis terhadap rantai Markov tersebut untuk mengetahui setelah round keberapa algoritma Simplified DES tahan terhadap differential cryptanalysis beserta kompleksitasnya. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan, maka diperoleh kesimpulan bahwa Simplified DES merupakan suatu Markov cipher. Rantai Markov algoritma Simplified DES yang terdiri dari dua round tidak memenuhi sifat steady state sehingga rentan terhadap differential cryptanalysis. Sifat steady state algoritma Simplified DES terpenuhi pada matriks ke-28, sehingga dapat dikatakan bahwa algoritma Simplified DES tahan terhadap differential cryptanalysis setelah melewati round ke-28.
No other version available