CD-ROM
Analisis Fungsi F Algoritma Pilgrim Stream Cipher dengan Metode Linear Masking
Pilgrim stream cipher merupakan salah satu contoh algoritma synchronous stream cipher yang diperkenalkan oleh Noor Hafidz pada tahun 2006. Algoritma Pilgrim stream cipher dibangun dari sebuah Linear Feedback Shift Register (LFSR), fungsi f, Pseudo-Hadamard Transform (PHT) dan S-box.
Salah satu metode yang digunakan dalam menganalisis algoritma stream cipher adalah metode linear masking. Metode linear masking merupakan salah satu metode yang dilakukan untuk mencari pendekatan linier pada bagian non-linier dari suatu struktur algoritma stream cipher. Pada penelitian dalam Tugas Akhir in, metode ini diaplikasikan pada salah satu komponen penyusun algoritma Pilgrim stream cipher, yaitu fungsi f. Pembatasan penelitian ini didasarkan pada pernyataan Hafidz, bahwa fungsi f didesain untuk memenuhi kriteria non-linier dengan tujuan menghilangkan sifat linier dari output LFSR-P yang digunakan. Namun dengan batasan yang dimiliki pada penelitian ini, maka fungsi rotasi pada algoritma ini diabaikan.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dengan menerapkan metode Linear Masking pada Fungsi F Algoritma Pilgrim, didapatkan nilai bias terbesar pada nilai mask 0x01800180, yaitu a’= 2-10, b’=2-14, c’=2-12, d’=2-10 dan e’=2-10. Bias yang diperoleh pada penelitian ini selanjutnya dapat dijadikan sebagai dasar acuan untuk melakukan penelitian lebih lanjut pada penerapan distinguishing attack dengan metode linear masking pada keseluruhan algoritma Pilgrim stream cipher.
Kata kunci: linear masking(1), Pilgrim stream cipher(2), fungsi f(3), nilai mask(4)
No copy data
No other version available