CD-ROM
Differential Cryptanalysis pada 8 Round Algoritma KLEIN-64, KLEIN-80, dan KLEIN-96
Differential cryptanalysis merupakan salah satu chosen plain text attack dengan memanfaatkan komponen-komponen algoritma yang mempunyai nilai difference. Differential cryptanalysis telah diterapkan pada delapan round algoritma KLEIN-64 oleh Aumasson et al (2011) menggunakan kombinasi teknik shrinking dan truncated differential. Oleh karena itu, untuk memahami teknik shrinking dan truncated differential, pada penelitian ini dilakukan differential cryptanalysis delapan round KLEIN-64, KLEIN-80, dan KLEIN-96 menggunakan dua dari tiga puluh dua karakteristik differensial yang ditemukan. Dua karakteristik differensial tersebut adalah 00 00 0b 00 00 00 00 00 → 0y 0y 0y 0y 0y 0y 0y 0y, y ∈ {1, 2 . . . f } dan 00 00 b0 00 00 00 00 00 → y0 y0 y0 y0 y0 y0 y0 y0, y ∈ {1, 2 . . . f }. Masing-masing karakteristik diferensial tersebut mempunyai probabilitas yang sama, yaitu sebesar 2−34.435.
Tugas Akhir ini dapat disimpulkan bahwa delapan round algoritma KLEIN-64, KLEIN-80, dan KLEIN-96 rentan terhadap differential cryptanalysis dengan menggunakan teknik shrinking dan truncated differential karena percobaan yang dilakukan lebih sedikit dibandingkan dengan mencoba semua kemungkinan kunci, yaitu 2k percobaan, k adalah panjang kunci. Percobaan yang dilakukan pada KLEIN-64 sebanyak 252 percobaan, pada KLEIN-80 sebanyak 268 percobaan, dan pada KLEIN-96 sebanyak 284 percobaan.
Kata kunci : Differential cryptanalysis (1), Algoritma KLEIN (2), Teknik Shrinking (3), dan Truncated Differential (4)
No copy data
No other version available