Text
Studi bukti digital aplikasi instant messenger Line pada Smartphone Android menggunakan pedoman NIST pada mobile device forensics
Aplikasi instant messenger Line pada smartphone Android merupakan salah satu aplikasi yang popular di Indonesia. Perkembangan perangkat smartphone dan peningkatan penggunaan aplikasi tersebut berbanding lurus dengan peningkatan tingkat kejahatan yang menggunakan aplikasi tersebut. Para pelaku kriminal menggunakan fitur keamanan aplikasi ini untuk bertukar informasi yang ilegal, penipuan ataupun tindakan pemerasan. Hal ini membutuhkan penanganan khusus dan peran forensik digital untuk menyelesaikan kasus yang ada. Penelitian ini menggunakan skenario percakapan dan eksperimen modifikasi terhadap kondisi aplikasi, diantaranya penggunaan pesan privat, penghapusan percakapan dan aplikasi. Data setiap eksperimen akan diambil dengan menggunakan panduan metode NIST yang menyesuaikan dengan kondisi perangkat. Data yang berhasil diambil akan dianalisa menggunakan FTK Imager dan Mobile Edit Forensic untuk melakukan akuisisi dan mencari data-data yang penting terkait pengungkapan kasus. Setelah data penting berhasil diketahui, maka dilakukan analisa lanjutan untuk membuktikan bahwa bukti digital masih dapat ditemukan pada fitur keamanan aplikasi. Setelah data dapat dibuktikan maka dilanjutkan dengan analisa perbandingan data digital terkait eksperimen, perangkat, dan aplikasi pengolah pesan. Langkah terakhir adalah melakukan analisa keamanan dari setiap aplikasi untuk memberikan rekomendasi terkait aplikasi pengolah pesan yang terbaik pada bidang forensik digital. Dengan menerapkan rangkaian proses forensik digital didapatkan beberapa artefak yang masih ditinggalkan aplikasi Line dan dapat dijadikan sebagai bukti digital.
No copy data
No other version available